Pada hari Rabu tanggal 14 hingga 15 Januari 2026, siswa kelas 1 melaksanakan kegiatan pembelajaran autentik yang seru dan penuh makna di kebun TSF yang terletak di Jalan Ahmad Yani, Jakarta. Mengusung tema “Mencintai Lingkungan dan Makhluk Allah“, kegiatan ini mengintegrasikan berbagai mata pelajaran, seperti; Bahasa Indonesia, PKN, Agama, dan Bahasa Inggris ke dalam pengalaman nyata.
Hari Pertama: Eksplorasi Alam
Kegiatan diawali dengan penuh semangat melalui senam “Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat” dan pembentukan kelompok. Di bawah bimbingan guru, para siswa belajar mengenal bagian tubuh serta fungsi tanaman dan hewan secara langsung. Antusiasme memuncak saat mereka berkeliling area kebun untuk:
- Mengamati ragam flora dan fauna (bagian tubuh, dan fungsinya).
- Praktek bertanam serta memanen sayur kangkung dan bayam.
- Edukasi Gizi dan Kebersihan: Menikmati bekal sehat bergizi seimbang dan belajar memilah sampah organik serta anorganik dari sisa makanan mereka.
Hari Kedua: Dari Kebun ke Meja Makan
Keseruan berlanjut pada Kamis, 15 Januari 2026, dengan agenda Cooking Class. Hasil panen bayam yang mereka petik sendiri diolah menjadi hidangan sehat, mengajarkan siswa bahwa makanan bergizi bisa berasal dari mengolah alam.
Tujuan Utama kegiatan adalah: Melalui rangkaian kegiatan ini, diharapkan tumbuh rasa cinta dalam diri siswa terhadap makhluk ciptaan Allah serta kesadaran untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sejak dini.

















