Home » Berita » 5 Lagu Pandemi di Pensi Drive in 2021

5 Lagu Pandemi di Pensi Drive in 2021

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on email
Share on telegram

TUGASKU-SMP, Berlokasi di ruang terbuka, lapangan parkir JIEP, Jakarta International Equestrian Park, Pulomas, Jakarta Timur, Minggu, 27 Juni 2021, berlangsung Pentas Seni dan Pelepasan Kelas IX, angkatan 16, 2020/2021 SMP Islam Tugasku.

Pensi SMP 2021, berupa penampilan seluruh siswa, dalam lima (5) dan koreografi. Kelima lagu merupakan rangkaian cerita tentang kaleidoskop belajar virtual selama 2020/2021 karena pandemi Covid-19.

Lagu pertama berjudul; Na… Na… Na yang dinyanyikan oleh Alexa dan Shasya, yang koreografinya dimainkan oleh kelas 7 A. Lagu bercerita tentang kesibukan berangkat ke sekolah.

Lagu kedua berjudul; Kepak Sayap Tugasku. Lagu dinyanyikan oleh Shasya dan Alesha dengan koreografi dimainkan oleh kelas 8 B.

Saat pandemi melanda dunia, sekolah harus dari rumah, kantor juga harus ada pembatasan kehadiran, dunia bisnis runtuh. Digambarkan dalam lagu ketiga berjudul; Ganas. Lagu dinyanyikan oleh Felisa dan koreografi dimainkan oleh kelas 7 B. 

Ketika new normal diberlakukan, dan dunia perlahan bangkit dengan kebiasaan bermasker dan berjarak, Tugasku juga mengalami ledakan ide dan kreativitas. Bahwa bersama kesulitan ada kemudahan. Lagu keempat berjudul; Rayakanlah. Yaitu lagu yang memberikan harapan kebangkitan kita semua. Lagu ini dinyanyikan oleh Alesha dan Wynna dengan koreografi oleh kelas 8A.

Lagu kelima, sebagai lagu penutup, berjudul; Di Puncak Dunia. Dinyanyikan oleh Mikail, Kesava, dan Bisma. Yang koreografinya dimainkan oleh kelas 9.0

Terimakasih kepada semua pihak atas kelancaran pelaksanaan pentas swni dan pelepasan kelas 9, di bawah terik matahari di pelataran parkir ini, yang berlangsung kurang dari 120 menit.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terbaru

Event Terbaru

Prestasi Terbaru